8 January 2023 #Berita

Digelar 15 Januari, Ini Rangkaian Semarak Hari Perlawanan Rakyat Luwu ke-77 KKLR Sulsel

Launching kaos resmi HPRL-77 oleh Panitia dan BPW KKLR Sulawesi Selatan.

KKLR.ORG – Pelaksanaan semarak Hari Perlawanan Rakyat Luwu (HPRL) ke-77 Kerukunan Keluarga Luwu Raya (KKLR) Sulawesi Selatan menyisakan seminggu lagi.

Jika tak ada aral melintang, kegiatan yang diisi dengan Senam Sehat, Donor Darah dan Dialog Refleksi Perjuangan Rakyat Luwu ini akan berlangsung Minggu, 15 Januari 2022 di Car Free Day (CFD) Jalan Jenderal Sudirman dan Hotel Horizon, Kota Makassar.

Ketua BPW KKLR Sulawesi Selatan Hasbi Ir. H. Syamsu Ali, MM, IPU, ACPE, mengatakan semarak HPRL ini bertujuan untuk menyampaikan pesan kepada seluruh Wija To Luwu tentang perjuangan rakyat Luwu.

Hasbi sapaannya menjelaskan, saat ini generasi muda terkhusus millenial kebanyakan yang hanya sebatas mengenal HPRL saja namun tidak mendalami bagaimana proses lahirnya.

“Tujuan kegiatan semarak HPRL ini sebenarnya lebih kepada ingin meningkatkan pemahaman serta mengingatkan kembali bahwa ada sejarah seperti ini yang pernah terjadi di Tana Luwu. Kita tidak mau sejarah ini lewat begitu saja.” ungkap Hasbi Syamsu saat ditemui di Warkop Turatea, Minggu, (08/1/2023).

“Nah kita sebagai pengurus KKLR tentu ingin melihat bagaimana agar semarak HPRL ini tidak hanya dirayakan oleh pemerintah saja yang ada di Luwu Raya tapi juga bisa disemarakkan oleh masyarakat asal Luwu Raya yang sudah menetap di tanah rantau khususnya Makassar.” terang dia.

Untuk itu, Hasbi mengajak kepada seluruh masyarakat yang beradarah Wija To Luwu untuk hadir dan menyukseskan semarak HPRL tersebut.

“Tanpa kecuali semua kita undang, datang ki diacara ta bersama, kita silaturahmi, berkumpul agar keakraban kita tidak hilang begitu sjaa dan anak-anak kita bisa mengetahui apa itu HPRL.” tandasnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Semarak HPRL ke-77 Dr. Asri Tadda, S.Ked, M.H mengatakan, saat ini progres kepanitiaan sudah mencapai 75 persen.

“Alhamdulillah kerja kepanitian kita sudah sampai diangka 75 persen, memang masih ada beberapa yang belum kita selesaikan namun sudah dalam tahap proses.” jelas dia di waktu yang sama.

Untuk kegiatan, Asri menjelaskan jika ada tiga item yaitu Senam Sehat, Donor Darah dan Dialog Refleksi HPRL dan akan dimulai sejak pukul 06.00 pagi.

“Untuk senam sehat kita siapkan baju gratis sekaligus door prize untuk peserta. Nanti ada kupon kita bagikan dan pengundiannya di akhir Dialog.” bebernya.

Senada dengan Ketua BPW KKLR Sulsel, Asri juga turut mengajak semua Wija To Luwu yang ada di Makassar untuk meramaikan semarak HPRL ini.

“Buat semua Wija To Luwu yang memang selama ini sudah menetap di Kota Makassar mariki ramaikan acara ta, kita sukseskan bersama.” tutupnya. (**)

[via KlikKiri]

Informasi Lainnya